HEBOH SOAL BINARY DAN AFFILIATORNYA

avatar
· 阅读量 191

HEBOH SOAL BINARY DAN AFFILIATORNYA

Belakangan ini istilah afiliasi binary ramai menjadi obrolan di dunia trading online Indonesia. Sebetulnya, apa sih definisi afiliasi binary? Secara umum, affiliation adalah cara menghasilkan uang dengan menjual produk dari perusahaan atau lembaga pemilik produk dengan cara bergabung menjadi pemasar produk atau affiliator dan dibayar ketika produk yang dipasarkan terjual. Di luar negeri, afiliasi berhubungan dengan pekerjaan, seperti calo atau perantara. Ini karena keduanya memiliki cara kerja sebagai penghubung tanpa harus melanggar hukum yang berlaku. Kita ambil contoh sebuah perusahaan broker yang sedang berkembang. Salah satu contoh sistem affiliation yang broker ini gunakan untuk memasarkan produknya, adalah dengan merekrut affiliator untuk bekerja sebagai perantara dalam menjual produk yang mereka miliki tentunya dengan imbalan komisi dari hasil penjualan yang diperoleh. Setelah itu, perantara tersebut akan melakukan berbagai promosi seperti memasarkan dan mempresentasikan agar bisa menarik minat customer untuk menggunakan produk tersebut. Berikutnya, jika penawaran yang diberikan berhasil menarik customer, mereka akan menggunakan broker tersebut melalui pihak yang berafiliasi ini.

Sementara binary atau binary option merupakan salah satu jenis konsep trading dimana pengguna akan memilih indeks aset, mulai dari mata uang, indeks saham, hingga komoditas. Setelah memilih indeks aset, pengguna berikutnya memasukkan modal yang akan dipertaruhkan. Jumlah minimal modal yang digunakan bergantung dengan asetnya. Kemudian aplikasinya akan melakukan perhitungan potensi keuntungan yang didapat dari transaksi tersebut. Rentangnya cukup beragam, berkisar 60% - 90%. Kemudian, pengguna memilih durasi transaksi yang beragam, mulai dari per sekian detik, menit, jam, maupun hari. Terakhir, pengguna diharuskan menebak dalam durasi yang tadi sudah dipilih, apakah pada saat durasi berakhir, harga indeks berada di atas atau di bawah harga saat memulai transaksi. Jika tebakan benar, pengguna akan mendapat untung. Namun jika salah, maka modal yang digunakan akan hangus dan pengguna akan rugi.

Dalam transaksi binary option ini ada beberapa istilah yang berbeda dengan istilah yang ada pada dunia forex, antara lain adalah Call atau High (harga diperkirakan naik) dan Put atau Low (harga diperkirakan turun), in-the-money kalau transaksi profit atau out-of-money ketika loss. Besaran profit pun tergantung dari angka yang dibayarkan oleh broker kepada pengguna. Beberapa aplikasi yang mengusung konsep binary option adalah Binomo, Olymp Trade, IQ Option, Octa FX, dan Binary.com.

Jadi bisa disimpulkan afiliasi binary adalah program kerja sama antara broker yang memiliki layanan trading online dengan sistem binary dengan seorang affiliator. Dalam program kerja sama ini, seorang affiliator memiliki tugas untuk memasarkan aplikasi trading online tersebut ke masyarakat luas dengan komisi penjualan yang sudah disepakati.

Di Indonesia sendiri, situs/aplikasi trading binary termasuk ilegal dan tidak memiliki badan hukum yang resmi untuk melindunginya. Sebagai informasi, sistem trading satu ini mengarah ke perjudian. Ketika hal mengenai afiliasi binary ini ramai, hal tersebut rupanya berimbas buruk ke selebgram sekaligus affiliator aplikasi trading Binomo, Indra Kenz. Lewat kanal miliknya, ia memberikan penjelasan tentang bagaimana dirinya bisa menjadi affiliator. Karena hal terkait affiliator ini ia dilaporkan terlibat kasus investasi bodong oleh korban trading binary option dari aplikasi Binomo sebanyak 8 orang dengan kerugian mencapai Rp3,8 miliar. Pemanggilan untuk pemeriksaan pada hari Jumat, 18 Februari 2022 oleh Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri sudah dilayangkan dengan dugaan melakukan tindak pidana judi online atau penyebaran berita bohong (hoax) untuk investasi melalui media elektronik. Pada status terlapornya pun ia juga diduga melakukan penipuan atau perbuatan curang dan atau tindak pidana pencucian uang. Namun menjelang hari pemeriksaan, Indra Kenz mengabarkan dirinya tengah berkunjung ke Turki dengan alasan ingin melakukan medical check up terkait kuku jempolnya yang bermasalah karena memiliki garis hitam. Nama lain yang ikut terseret adalah Doni Salmanan, dan berdasarkan kabar terbaru ia menghapus seluruh videonya di kanal khusus trading miliknya bernama KING SALMANAN. Pada kanal tersebut sebagian besar kontennya membahas soal trading.

Dicetak ulang dari Wikifx, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest