Tiga Kuartal Terakhir Konsumsi Rumah Tangga Selalu di Bawah 5%

avatar
· 阅读量 50
Tiga Kuartal Terakhir Konsumsi Rumah Tangga Selalu di Bawah 5%
Foto: Chelsea Olivia Daffa
Jakarta

Konsumsi rumah tangga menjadi motor utama pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal II 2024 sebesar 5.05%. Namun, konsumsi rumah tangga dalam tiga kuartal terakhir hanya tumbuh di bawah 5%.

Konsumsi rumah tangga pada kuartal II-2024 hanya tumbuh 4,93% secara tahunan (year on year/yoy). Meskipun masih menjadi pendorong utama perekonomian, pertumbuhan konsumsi rumah tangga berada di bawah 5% dalam tiga kuartal terakhir.

Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh Edy Mahmud mengaku tidak bisa menyimpulkan bahwa data tersebut sebagai gambaran daya beli masyarakat Indonesia melemah. Hanya saja pada beberapa komoditas diakui ada penurunan konsumsi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari hitungan BPS, konsumsi rumah tangga sebetulnya tetap tumbuh positif 4,93%, nilai konsumsinya lebih tinggi dari tahun sebelumnya, namun pada sebagian komoditas mengalami pertumbuhan yang tidak setinggi pertumbuhan tahun lalu," kata Edy dalam konferensi pers pers, Senin (5/8/2024).

Komponen konsumsi rumah tangga yang mengalami perlambatan, kata Edy, yakni pakaian, alas kaki, jasa perawatan, kesehatan dan pendidikan, serta transportasi dan komunikasi.

ADVERTISEMENT

"Pakaian dan transportasi mengalami pertumbuhan yang tidak setinggi pertumbuhan tahun lalu. Ini ditunjukkan dengan indikator seperti indeks perdagangan eceran riil yang memang melambat dan penjualan wholesale sepeda motor juga melambat," beber Edy.

Selain itu, Edy menilai ada pergeseran sebagian Ramadan dari tahun lalu di April atau masuk kuartal II secara penuh, tahun ini sebagian besar ada di Maret yang masuk kuartal I. Hal ini menyebabkan pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada kuartal II-2024 menjadi agak sedikit melambat.

"Sebagian Ramadan ini juga mempengaruhi polanya sehingga konsumsi untuk persiapan Idul Fitri sudah dilakukan pada triwulan I terutama untuk makanan dan minuman, barangkali pakaian juga sudah dilakukan triwulan I. Jadi ada pergeseran momentum Lebaran juga, barangkali ada sedikit pengaruhnya terhadap konsumsi rumah tangga," beber Edy.

Sebagai informasi, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2024 mencapai 5,05% yoy. Komponen pengeluaran yang memberikan kontribusi terbesar terhadap PDB adalah konsumsi rumah tangga dengan kontribusi sebesar 54,53%.

(aid/rrd)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest