IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan

avatar
· 阅读量 33
IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan
IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan (FOTO:MNC Media)

IDXChannel-Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mencatatkan technical rebound ke atas critical level 7.500 di Senin (7/10). Bersamaan dengan pergerakan tersebut, mulai terbentuk penyempitan negative slope pada MACD. 

“Kondisi ini memperkuat indikasi bahwa pelemahan IHSG mulai memasuki fase konsolidasi di kisaran level 7.500 yang bertepatan dengan kisaran indikator MA20,” kata Analis Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan dalam risetnya, Selasa (8/10).

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan IHSG Siap Menguat Lagi, Saham UNVR-TLKM Berpeluang Cuan

Meski demikian, pelemahan Wall Street (7/10) sejalan dengan lanjutan lonjakan harga minyak berpotensi menekan IHSG di Selasa (8/10). Harga brent kini sudah berada di kisaran asumsi APBN 2024 di USD80/barel. 

“Jika lonjakan harga terus berlangsung, isu penyesuaian harga BBM penugasan di Indonesia di kuartal IV 2024 mungkin kembali menyeruak,” kata Valdy.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan Awal Pekan Kedua Oktober, IHSG Menguat Tipis

Dari dalam negeri, pasar menantikan rilis data Indeks Keyakinan Konsumen (8/10) sebagai acuan untuk menilai kondisi ekonomi saat ini maupun di masa depan. Pasar memperkirakan keyakinan konsumen tetap stabil di level optimistis 124,5 di September 2024.

Untuk perdagangan hari ini, Valdy merekomendasikan saham PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK), PT BFI Finance Tbk (BFIN), PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR), dan PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM). 

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Diprediksi Bergerak Konsolidasi, Cek Saham Berpotensi Cuan Berbalik Menguat, IHSG Kembali ke Level 7.500-an

(kunthi fahmar sandy)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest