
IDXChannel - PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL) mengumumkan adanya transaksi saham Perseroan oleh pemegang saham pengendali sekaligus Direktur Utama, Hadi Suhermin, dengan jumlah sebanyak 87.410.000 saham.
Transaksi tersebut dilakukan Hadi pada perdagangan Selasa (12/11/2024), dengan harga beli rata-rata sebesar Rp172 per saham, sehingga secara total transaksi mencapai lebih dari Rp15 miliar.

Dengan adanya transaksi tersebut, maka kepemilikan saham SMIL oleh Hadi menjadi 4.287.410.000 saham, atau bertambah sekitar satu persen dari kepemilikan sebelumnya, yang tercatat sebanyak 4.200.000.000 saham.
"Dengan adanya pembelian saham ini, kami ingin menunjukkan kepercayaan penuh terhadap prospek masa depan Perseroan," ujar Hadi, dalam keterangan resminya, Rabu (13/11/2024).

Sebagai informasi, transaksi ini sendiri dilakukan oleh Hadi di tengah penurunan harga saham SMIL, yang didasarkan pada faktor eksternal yang bersifat sementara.
Menurut Hadi, pihaknya tetap optimistis bahwa dengan fundamental keuangan yang solid dan strategi bisnis yang terencana dengan baik,maka ke depan bakal bisa membawa hasil yang positif bagi Perseroan.

"Kami yakin bahwa harga saham yang tertekan beberapa waktu belakangan ini tidak mencerminkan nilai intrinsik dan potensi pertumbuhan Perseroan di masa depan," ujar Hadi.
Hadi menilai bahwa tekanan jual justru lebih disebabkan oleh faktor eksternal, terutama dari sentimen pasca pemilu di Amerika Serikat (AS), yang menyebabkan dana asing berpindah keluar dari pasar modal Indonesia.
Hingga triwulan III-2024 lalu, kinerja SMIL terbilang solid, dengan perolehan pendapatan mencapai Rp270 miliar, atau naik sebesar 6,3 persen dibanding realisasi pada periode sama tahun sebelumnya.
Dari nilai pendapatan tersebut, SMIL mampu menyisihkan laba bersih sebesar Rp56,6 miliar, atau tumbuh sekitar 5,3 persen, dengan margin laba bersih yang konsisten terjaga di 21 persen.
"Kami yakin bahwa langkah ini menunjukkan optimisme dan komitmen pengendali serta manajemen terhadap kinerja Perseroan. Kami juga percaya bahwa langkah ini akan berdampak positif bagi semua stakeholder, terutama para investor SMIL untuk tetap yakin dengan prospek ke depan Perseroan," ujar Hadi.
(taufan sukma)
作者:13/11/2024 19:18 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo
加载失败()