Harga CPO Naik ke Level Tertinggi, Cek Target Saham NSSS-TPAG

avatar
· 阅读量 37
Harga CPO Naik ke Level Tertinggi, Cek Target Saham NSSS-TPAG
Harga CPO Naik ke Level Tertinggi, Cek Target Saham NSSS-TPAG (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) melompat 3,4 persen ke harga rata-rata MYR 5.099 per ton dalam satu minggu.

Kenaikan ini menyentuh level tertinggi dalam dua tahun terakhir didorong oleh turunnya stok CPO di Malaysia, sebagai produsen sawit terbesar kedua di dunia.

Menurut riset Samuel Sekuritas, cadangan CPO di negara itu turun sebesar 6 persen pada Oktober menjadi 1,88 juta ton atau level terendah sejak Agustus terutama karena meningkatnya permintaan dari India selama perayaan Diwali.

Dimulainya musim dingin di Tiongkok turut memengaruhi penurunan permintaan CPO karena sawit mentah tersebut cenderung sulit disimpan pada suhu dingin.

Meski demikian, rata-rata harga CPO hingga akhir tahun ini masih diperkirakan di angka MYR 4.100 per ton seiring dengan potensi produksi yang lebih tinggi pada Desember 2024.

Karena itu, Samuel Sekuritas merekomendasikan saham PT Nusantara Sawit Sejahtera Tbk (NSSS) dan PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG) di harga masing-masing Rp265 per saham dan Rp800 per saham.

Hal ini didukung oleh aset perkebunan mereka yang relatif muda atau kurang dari 10 tahun sehingga akan memberikan hasil panen yang lebih banyak.

"Kami merekomendasikan saham NSSS dengan target harga Rp265 per saham dan TAPG dengan target harga Rp800 per saham sebagai top picks," tulis riset tersebut Senin (18/11/2024).

Adapun saham NSSS terkoreksi 1,85 persen ke harga Rp212 dengan nilai transaksi Rp12,75 miliar pada perdagangan Senin (18/11/2024). Dalam sepekan, saham NSSS turun 1,85 persen dan secara year to date (ytd) menguat 19,77 persen.

Serupa, saham TPIG jatuh lebih dalam 4,52 persen ke harga Rp845 dengan membukukan transaksi Rp30,42 miliar. Dalam sepekan, saham tersebut minus 7,65 persen dan secara year to date (ytd) justru tumbuh 60,95 persen.

(DESI ANGRIANI)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest