
IDXChannel - Saham Jeju Air anjlok tajam pada Senin (30/12/2024) setelah pesawat milik maskapai Korea Selatan (Korsel) tersebut mengalami kecelakaan akhir pekan lalu.
Saham Jeju Air diperdagangkan pada harga 7.040 won sesaat setelah pembukaan perdagangan, turun 14,25 persen (1.170 won) dibandingkan dengan hari perdagangan sebelumnya.

Dilansir dari Chosun Biz, saham Jeju Air menyentuh level terendah dalam setahun terakhir segera setelah perdagangan dimulai.
Saham AK Holdings, pemegang saham terbesar Jeju Air, diperdagangkan pada harga 9.730 won, turun 11,3 persen dibandingkan dengan hari perdagangan sebelumnya.

Anak perusahaan AK Holdings lainnya seperti Aekyung Industrial dan Aekyung Chemical juga mengalami penurunan.
Pesawat Jeju Air dengan nomor penerbangan 7C2216 menabrak dinding pembatas Bandara Internasional Muan di Provinsi Jeolla Selatan pada Minggu pagi setelah mencoba mendarat darurat tanpa roda.

Akibat kecelakaan tersebut, pesawat terbakar habis. Dari 181 penumpang dan awak pesawat, 179 orang meninggal dunia.
Pihak berwenang berupaya menemukan kotak hitam, termasuk perekam data penerbangan (FDR) dan perekam suara kokpit (CVR), untuk menyelidiki penyebab pasti kecelakaan tersebut. (Wahyu Dwi Anggoro)
作者:30/12/2024 10:25 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo
加载失败()