Lebaran 2025, ASDP Siapkan 1.060 Tiket Kapal Gratis Buat Pemudik

avatar
· 阅读量 13

Pasardana.id - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bidang transportasi laut, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menyiapkan 1.060 tiket kapal gratis di sembilan lintasan penyeberangan. Hal ini sebagai salah satu bentuk partisipasinya dalam program mudik gratis dari pemerintah untuk musim mudik Lebaran 2025, yang menjadi bagian dari program Kementerian BUMN.

"Program mudik gratis ini bertujuan untuk memberikan akses transportasi yang lebih mudah dan aman bagi masyarakat, khususnya pemudik dari kalangan ekonomi menengah ke bawah," kata Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin melalui keterangan tertulis pada Selasa, (4/3).

Sebut Shelvy, pendaftaran program mudik gratis dibuka pada 3-17 Maret 2025. ASDP menyediakan keberangkatan pertama dari Jakarta menuju Bandar Lampung pada 27 Maret 2025. 

"Untuk rute ini, tersedia kuota 60 orang, yang akan diberangkatkan menggunakan bus setelah melakukan daftar ulang pada 24-25 Maret 2025 di Kantor Pusat ASDP," ujarnya.

Selain rute Jakarta-Lampung, ASDP juga menyediakan mudik gratis di wilayah Cabang Bajoe dan Cabang Baubau.

Berikut wilayah cabang pelaksanaan program mudik gratis ASDP:

Cabang Bajoe akan dilayani KMP Arwana dan KMP Merak dengan rincian lintasan:

• Bajoe – Kolaka (200 orang)

• Siwa – Tobaku (200 orang)

• Sabutung – Balanglompo (100 orang)

Cabang Baubau akan dilayani oleh 9 unit kapal, yakni KMP Sultan Murhum, KMP Bahteramas, KMP Pulau Rubiah, KMP Teluk Cenderawasih II, KMP Nuku, KMP Semumu, KMP Kambaniru, KMP Tenggiri, dan KMP Mujair, dengan rincian lintasan:

• Kendari – Langara (100 unit kendaraan roda 2)

• Tampo – Torobulu (100 unit kendaraan roda 2)

• Labuan – Amolengo (100 unit kendaraan roda 2)

• Baubau – Waara (100 unit kendaraan roda 2)

• Raha – Pure (100 unit kendaraan roda 2)

Shelvy mengatakan informasi pendaftaran dan teknis keberangkatan bagi calon peserta mudik gratis dapat diakses melalui akun Instagram resmi ASDP, yaitu asdp_id dan asdp191. 

Detail keberangkatan untuk peserta dari cabang Bajoe dan Baubau akan diinformasikan setelah proses pendaftaran.

Kementerian BUMN sebelumnya mengungumkan akan kembali menggelar program mudik gratis untuk Lebaran 2025. Calon pemudik sudah bisa mendaftar program mudik bersama BUMN dengan tema "Mudik Aman Sampai Tujuan" itu mulai Senin, 3 Maret 2025.

Untuk tahun ini, sebanyak 78 perusahaan BUMN akan ikut serta dalam menyelenggarakan program mudik gratis. Kementerian BUMN menargetkan akan ada 100 ribu pemudik yang bisa mengikuti program itu.

Ada tiga moda transportasi yang ikut menyediakan program mudik gratis, yaitu bus, kereta api, dan kapal laut.

Moda transportasi bus menyediakan 1.360 unit kendaraan untuk mudik gratis dengan kapasitas 67 ribu pemudik. Sementara itu, ada 90 rangkaian kereta api dengan kapasitas 28 ribu pemudik dan 26 unit kapal laut dengan kapasitas 5 ribu pemudik yang juga memfasilitasi mudik gratis 2025.

Pendaftaran calon penumpang mudik gratis dibuka mulai 3 Maret hingga 17 Maret 2025. Kementerian BUMN juga menyampaikan jadwal keberangkatan masing-masing jenis moda transportasi untuk mudik gratis 2025.

Angkutan bus akan berangkat pada 27 Maret 2025, kereta api pada 25-28 Maret 2025, dan kapal laut pada 28 Maret 2025.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest