Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik

avatar
· 阅读量 5
Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik
Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik. (Foto: Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik)

IDXChannel - Di dunia investasi, salah satu hal yang menarik adalah kemampuan untuk membeli dan menjual saham dalam hitungan detik. Hal ini mungkin terdengar luar biasa, terutama bagi mereka yang baru mengenal dunia pasar modal. 

Namun, dengan perkembangan teknologi dan sistem perdagangan modern, transaksi saham kini bisa dilakukan dalam waktu yang sangat singkat. Lalu, apa yang membuatnya bisa terjadi? 

Baca Juga:
Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik Alasan BEI Hanya Buka Senin-Jumat, Menyikapi Jam Operasional Pasar Saham

Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik

Berikut adalah penjelasan lengkap mengenai mengapa saham bisa dijual dalam hitungan detik.

1. Perkembangan Teknologi dan Sistem Perdagangan Elektronik
Perkembangan teknologi informasi menjadi faktor utama yang memungkinkan saham dijual dalam hitungan detik. Dulu, transaksi saham dilakukan secara manual, dengan broker yang menghubungi satu sama lain melalui telepon atau di lantai bursa saham. Proses ini tentu memakan waktu yang lama.

Baca Juga:
Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik Wajib Dipahami, Cek Ciri-Ciri Saham Zombie dan Risikonya bagi Investor

Namun, dengan adanya sistem perdagangan elektronik yang kini banyak digunakan di pasar saham global, seperti NASDAQ dan NYSE, proses jual beli saham telah dipermudah. Dengan sistem ini, investor dapat mengakses pasar saham langsung dari perangkat mereka, seperti komputer atau smartphone, tanpa harus bergantung pada perantara fisik.

2. High-Frequency Trading (HFT)
Salah satu alasan utama mengapa saham bisa dijual dalam hitungan detik adalah adanya High-Frequency Trading (HFT), yang merupakan strategi perdagangan yang melibatkan penggunaan algoritma komputer untuk mengeksekusi transaksi dalam jumlah besar dalam waktu yang sangat cepat. 

Baca Juga:
Investor, Pahami Kenapa Saham Bisa Dijual dalam Hitungan Detik Investor, Kenapa Ada Saham yang Bertahun-Tahun Tidak Bergerak di BEI?

Dalam HFT, program komputer dapat menganalisis data pasar dalam hitungan mikrodetik dan mengeksekusi pesanan jual atau beli saham secara otomatis. Dengan HFT, transaksi yang terjadi di pasar saham tidak hanya terjadi dalam detik, tetapi juga dalam mikrodetik. Teknologi ini memungkinkan para trader untuk mendapatkan keuntungan dari perbedaan harga yang sangat kecil, yang mungkin tidak dapat diakses oleh trader individu tanpa teknologi tersebut.

3. Order Matching System
Order matching system adalah sistem yang digunakan oleh bursa saham untuk mencocokkan antara penjual dan pembeli saham. Setiap kali seseorang ingin membeli atau menjual saham, order mereka akan dimasukkan ke dalam sistem dan dicocokkan dengan order lawan yang sesuai.

Dengan adanya order matching system yang sangat efisien, proses pencocokan antara pembeli dan penjual saham bisa berlangsung sangat cepat. Bahkan, dalam pasar saham yang sangat likuid, transaksi bisa terjadi dalam hitungan detik karena pesanan yang masuk langsung mendapat pasangan order yang sesuai. Inilah yang memungkinkan saham untuk dijual atau dibeli dengan sangat cepat.

Halaman : 1 2

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest