Pasardana.id - PT Sigma Energy Compressindo Tbk (IDX: SICO) menyampaikan jadwal rencana pembagian Dividen Tunai untuk periode tahun buku 2024.
“Dengan ini kami sampaikan bahwa berdasarkan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan yang telah dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2025, Direksi Perseroan memperoleh kuasa dan wewenang dari RUPST untuk membayarkan dividen tunai sebesar Rp.6,- (enam Rupiah) per saham kepada pemegang saham Perseroan atas laba bersih tahun 2024 Perseroan setelah dikurangi cadangan umum 20% (dua puluh persen). Sebelumnya, Perseroan telah membayarkan dividen interim sebesar Rp. 3, (tiga Rupiah) per saham pada bulan Oktober 2024, sehingga dividen final yang akan dibayarkan sebesar Rp3,- (tiga Rupiah) per saham. Bersama ini kami sampaikan Rincian Jadwal dan Tata Cara Pelaksanaan Pembagian Dividen tersebut,” tulis Nurjamil selaku Corporate Secretary SICO dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (09/4).
Adapun jadwal pembagian dividen, sebagai berikut:
Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi tanggal 15 April 2025
Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi tanggal 16 April 2025
Cum Dividen di Pasar Tunai tanggal 17 April 2025
Ex Dividen di Pasar Tunai tanggal 21 April 2025
Adapun Investor yang berhak atas dividen tunai wajib tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada tanggal 17 April 2025 pukul 16.00 WIB
“Pembayaran Dividen akan dilaksanakan pada tanggal 09 Mei 2025,” jelas Nurjamil.
Diketahui, Data Keuangan per 31 Desember 2024 yang mendasari pembagian Dividen adalah sebagai berikut:
Laba Bersih yang didapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar Rp 11.308.625.119
Saldo Laba Ditahan yang Tidak Dibatasi Penggunaannya sebesar Rp 21.565.594.007
Total Ekuitas senilai Rp 124.972.199.006
加载失败()